Meneladani Akhlak Rosulullah SAW Sebagai Bekal Pribadi Yang Unggul. Peringatan Maulid Nabi merupakan momentum untuk umat Islam merenungkan kembali keimanan dan ketakwaannya kepada Allah SWT. Dengan memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW, akan semakin termotivasi untuk meneladani akhlak dan budi pekerti beliau. Ada banyak hikmah Maulid Nabi yang bisa dipetik oleh warga muslim dan hikmah baik tersebut dapat diterapkan dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Perlu diingat, merayakan Maulid Nabi Muhammad SAW bukan semata-mata seremonial. Peringatan ini tidak memiliki aturan khusus selain memperbanyak amal kebaikan. Memperingati Maulid Nabi sama halnya dengan mengingat kembali dan mengamalkan sifat-sifat terpuji dari Rasul. Contohnya seperti perbanyak mendekatkan diri kepada Allah, tidak melakukan hal-hal tercela, berani bersikap jujur, adil, penyayang, serta tidak angkuh.
Mengamalkan ajaran yang ada dalam Alquran bisa menjadi panduan untuk menyempurnakan keislaman. Pasalnya, misi Nabi Muhammad SAW adalah mengikuti semua ajaran Alquran dan sunah untuk diterapkan dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, hikmah Maulid Nabi disini mengajak kita sebagai umatnya supaya meneruskan perjuangan Nabi, sekaligus menambah rasa keimanan pada Allah SWT. (sekretariat).
0 komentar:
Posting Komentar